Traveling Ke Kota Jambi

Beberapa minggu yang lalu saya telah menulis mengenai Traveling Ke Pulau Bangka, untuk kesempatan kali ini yang saya kunjungi adalah Kota Jambi. Adapun tujuan datang ke Jambi adalah sama dengan urusan saya waktu datang ke Pulau Bangka, yaitu untuk mempresentasikan hasil Survei Kepuasan Pelanggan dan Focus Discussion Groups (FGD) IPC Pelindo 2 khususnya untuk cabang IPC Jambi yaitu Pelabuhan Talang Duku.

Baca juga : Traveling Ke Pulau Bangka

Sebenarnya tidak ada persiapan khusus sebelum saya berangkat ke Jambi. Yang penting bagi saya adalah datang tidak telat saat acara dimulai. Karena acara dilaksanakan jam 14.00 WIB. Tadinya saya memutuskan untuk berangkat H-1, karena khawatir dengan jadwal penerbangan di Indonesia yang kadang susah untuk dipercaya untuk tepat waktu, untuk mewaspadainya maka saya pilih Maskapai Garuda yang untuk saat ini masih bisa terukur ketepatan jadwalnya. Karena acara dilaksanakan jam 14.00 dan anggaran yang diberikan kantor hanya 1 malam saja, maka saya memutuskan untuk berangkat di hari H dengan pesawat Garuda pukul 09.00, waktu perkiraan lamanya penerbangan sampai dengan Bandara Udara Sutan Thaha Jambi adalah 1 Jam 30 menit, artinya di atas kertas saya sampai di Jambi pukul 10.30, waktu masih aman sampai dengan acara dimulai. Sebenarnya bisa saja saya pulang pergi di hari itu juga, namun kadang kalo acara FGD susah juga di tebak waktunya, kadang melebar jadi 3 jam. Kalau seperti itu pastinya saya harus memilih penerbangan yang paling terakhir untuk menjaga waktu aman. Tentunya kalo seperti itu badan saya akan terasa lelah, apalagi esok harinya saya langsung kerja. Paling bijaknya adalah bermalam di Jambi 1 malam, dan pulang esok harinya ambil penerbangan pagi.

Baca juga : Review : Menikmati Makan Siang di Aroma Laut Restaurant Laut Bangka

Tinggal di daerah Cileungsi itu unik, kalau kita berangkat terlalu pagi kita datang telalu cepat, tapi kalo kesiangan sedikit maka kita akan terjebak macet yang berjam-jam lamanya. Pesawat saya terbang jam 09.00 pagi, jam sholat subuh jam 04.30 pagi. Bus Sinar Jaya dari Terminal Cileungsi menuju Bandara Soekarno Hatta berangkat setiap 30 menit sekali, namun kondisi tertentu bisa 1 jam sekali, hal seperti ini harus di atasi dengan mengambil setidaknya Bus Sinar Jaya yang berangkat pukul 04.00, lama perjalanan dari Cileungsi menuju Bandara Soekarno Hatta sekitar 1 Jam lebih sedikit jika jakanan lancar, kalo gak lancar empat jam sebelumnya berangkatpun bisa telat.

Bus Sinar Jaya Terminal Cileungsi
Bus Sinar Jaya Terminal Cileungsi. Foto: Koleksi Pribadi

Saya putuskan ambil bus yang berangkat jam 04.00 pagi dan sholat subuh di Bandara Soekarno Hatta. Tukang ojek langganan sudah dihubungi H-1, agar jemput sebelum jam 04.00. Jam 03.45 tukang ojeg sudah datang dan kami langsung meluncur ke Terminal Cileungsi. Namun setelah sampai di Terminal, saya hanya melihat seorang ibu-ibu yang lagi duduk. Ketika saya tanyakan apakah Bus yang jam 04.00 sudah berangkat, beliau mengatakan baru saja berangkat. Akhirnya tukang ojeg yang hampir saja melesat pulang berhasil saya panggil untuk mengejar bus yang baru saja berangkat. Namun apa mau di kata, kecepatan motor dibandingkan dengan kecepatan Bus masih kalah, sampai dengan Mall Citra Grand kami masih belum menemukan Bus Sinar Jaya tersebut. Saya putuskan saya lebih baik menunggu di pintu gerbang depan Perumahan Citra Grand Cibubur, dengan harapan Bus Sinar Jaya yang pukul 04.30 segera jalan. Rupanya di depan Perumahan Citra Grand tersebut bukan hanya saya yang menunggu Bus Sinar Jaya menuju Bandara, ada sekitar 5 orang yang menunggu. Setelah menunggu 20 menit sambil berdiri seperti orang bego, Bus Sinar Jaya Pun melesat jalan, waktu menunjukkan pukul 04.40 menit.

Baca juga : Liburan Imlek Ke Pemandian Sodong Klapanunggal

Alhamdulilah diperjalanan menuju Bandara Soekarno Hatta lancar bangat, sehingga pukul 05.40 sudah sampai di sana, dan saya langsung menuju Mushola untuk menunaikan Sholat Subuh.

Foto: Koleksi Pribadi
Foto: Koleksi Pribadi
Foto: Koleksi Pribadi
Foto: Koleksi Pribadi

Karena waktu masih lama sampai dengan pesawat boarding, saya memutuskan untuk sarapan roti, sambi menonton ceramah Ustads Abdul Somad ketika di Jombang. Beberpa menit kemudian saya coba hungi klien yaitu dari IPC kantor pusat yang mendampi saya ke Jambi, ternyata mereka juga sudah sampai duduk di bagian pojok gate 26.

Pukul 08.30 dari pihak Bandara Soekarno Hatta telah memangil para penumpang untuk segera masuk ke pesawat. Sampai dengan penumpang masuk, pesawat bersiap take off.

Foto: Koleksi Pribadi
Foto: Koleksi Pribadi
Snack Dalam Pesawat Garuda
Foto: Koleksi Pribadi
Snack Dalam Pesawat Garuda
Snack Dalam Peswat Garuda
Snack Dalam Pesawat Garuda. Foto: Koleksi Pribadi

Keadaan diperjalanan menuju Bandara Sutan Thaha di atas udara cukup cerah dan lancar tidah ada halangan. Namun ketika pesawat akan landing di Badan Sutam Thaha, keadaan langit agak mendung, sehingga pesawat agak oleng ke kiri dan kekanan sampai dengan landing. Alhamdulilah pesawat mendarat dengan sempurna, dan selamat sampai di tujuan.

Foto: Koleksi Pribadi
Foto: Koleksi Pribadi
Foto: Koleksi Pribadi
Foto: Koleksi Pribadi

Begitulah pengalaman saya berangkat Traveling ke Jambi. Untuk cerita selanjutnya adalah kuliner makanan di Jambi, dan review Hotel di Jambi tempat saya menginap.

About admin

Punya pengalaman dan dapat ilmu baru sayang kalo hanya di simpan di kepala yang mudah lupa ini. Lebih baik dituliskan dalam blog ini. Semoga bisa berguna bagi anak cucu khususnya dan masyarakat pada umumnya.

Check Also

Suasana Kolam Renang Club House Metland Cileungsi

Club House Metland Cileungsi – Kolam Renang Murah Meriah Untuk Keluarga

Club House Metland Cileungsi, siapa orang di daerah Perumahan Metland yang tidak kenal dengan nama …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *